Pertumbuhan Tinggi yang Normal


Dalam tahun pertama kehidupan, panjang bayi cepat sekali bertambah hingga mencapai 25 cm. Mulai umur 2 tahun, panjangnya bertambah 5cm setiap tahun. Ada formula khusus untuk mengukur panjang/tinggi badan anak sejak umur3 tahun sampai usia pubertas.
Tinggi anak normal dihitung dengan rumus 80 + (5 x umur) cm. Jika anak berumur 3tahun, tinggi normalnya adalah 80 + 15 cm = 95 cm, dan 130 cm untuk anak yang berusia 10 tahun. Dapat juga dengan patokan demikian. Anak berumur 1 tahun tingginya 1,5 kali waktu lahir; usia 4 tahun, 2 kali waktu lahir; 13 tahun, 3x waktu lahir. Sementara itu, yang berumur 6 tahun kira-kira 1,5 kali waktu umur 1 tahun, dan tinggi orang dewasa itu 2 kali tinggi waktu berusia 2 tahun.

Lebih rendah dari ukuran diatas, dianggap kurang tinggi. Namun pengukuran tinggi lebih tepat dilakukan dengan melihat aspek lainnya, seperti pengukuran rentangan kedua tangan (span), ukuran proporsi  bidang (upper-lower ratio), lingkaran kepala dan umur tulang (dengan foto rontgen), serta pengukuran hormon dalam darah.

Laju pertumbuhan dinilai normal jika setiap tahun rata-rata mencapai 4 cm, yang sekaligus mencerminkan tidak ada gangguan hormonal. Anak yang terlambat keluar gigi susunya (baru keluar pada saat usia 2 tahun) dan pendek, kemungkinan memiliki gangguan hormonal. Apabila anak berusia 14-15 tahun kekurangan gigi gerahamnya dan tinggi badan dibawah normal, kemungkinan ada gangguan hormon pertumbuhan, hormon gondok atau terlambat pubertas nya atau ketiga-tiganya.



Comments

Popular posts from this blog

Perbedaan Tinggi Badan di Pagi hari dan di Malam hari

Hal Yang Mempengaruhi Absorpsi Kalsium

UPDATE HARGA TERBARU